Kamis 25 Februari 2016 10:35:47 WIBTbnewsRiau - Kapolda Riau, Brigjenpol Drs. Dolly Bambang Hermawan, memberikan pembekalan kepada siswa diktuk Brigadir Polgasum TA. 2015/2016 yang sebentar lagi akan dilantik menjadi Brigadir Polri. Arahan dan wejangan ini disampaikan oleh Kapolda Riau di Aula Bengkalis SPN Pekanbaru pagi ini (25/2).
Dikatakan oleh Kapolda agar para siswa diktukba menjaga diri dari perbuatan tercela, menjauhkan diri dari jerat Narkoba, menjaga kehormatan dan nama baik institusi Polri, diri pribadi dan keluarganya. Seluruh orang tua siswa tentu mengharapkan agar anaknya menjadi anggota Polri yang baik. Secara tegas Kapolda menyatakan bahwa institusi Polri tidak akan segan segan memecat anggotanya jika kedapatan melakukan pelanggaran disipilin maupun melakukan kejahatan / tindak pidana.
Banyaknya anggota Polri yang dipecat karena terlibat Narkoba dan kejahatan lainnya diharapkan menjadi pelajaran berharga bagi pada sisiwa SPN agar tidak terulang pada dirinya yang tentu akan sangat mengecewakan orang tua yang telah bersusah payah mendidik dan membesarkan anak anaknya.