Kamis 27 Agustus 2015 06:30:20 WIB
PEKANBARU - Kapolda Riau Brigjen Polisi Dolly Bambang Hermawan menilai wartawan merupakan mitra kerja polisi yang sangat penting. Karena itu pihaknya akan terus meningkatkan hubungan silaturahmi dengan wartawan yang ada di Riau ini.
Hal itu diungkapkannya pada saat berbuka puasa bersama wartawan mitra humas Polda Riau, Jumat (26/6) petang di salah satu hotel di Pekanbaru. Buka bersama ini diawali dengan tausiah Ramadhan yang disampaikan Ustadz Hm nasir SH.
Dalam kesempatan ini Kapolda mengatakan, dengan adanya hubungan silaturahmi seperti ini, maka dengan sendirinya dapat meningkatkan sinergisitas kedua belah pihak, sehingga tugas-tugas kepolisian dan tugas wartawan bisa seiiring sejalan.
Dia mengatakan kepolisian dalam menjalankan tugasnya tentu saja sangat memerlukan dukungan dari wartawan. Tanpa adanya dukungan wartawan, polisi tentunya tidak bisa bertugas sebaik sekarang ini.
Disebutkannya, dalam waktu dekat ini kepolisian memiliki agenda yang cukup penting, yakni memperingati Hari Bhayangkara ke-69 yang jatuhnya pada 1 Juli mendatang. "Kami sangat mengharapkan dukungan wartawan untuk menyukseskan kegiatan ini," ujarnya.
Selain itu, menurut Kapolda, dalam waktu tidak lama lagi polisi akan melakukan pengamanan Hari raya Idul Fitri yang dirangkai dalam Operasi Ketupat 2015. Dia berharap kalangan wartawan dapat ikut serta melancarkan operasi tersebut.